Kesuksesan alumni SMP ALKAUTSAR Bekasi dalam berbagai bidang adalah kebanggaan sekolah. Keberhasilan alumni membuktikan SMP Alkautsar sebagai lembaga pendidikan telah sukses memberikan pendidikan yang bermanfaat.
“Ketika alumni SMP Alkautsar maju, maka SMP Alkautsar juga akan maju,” perlu bersinergi dalam setidaknya tiga hal. “Pertama dalam memberikan layanan kepada alumni, baik layanan informasi maupun administrasi. Kedua, Melanjutkan ke jenjang berikutnya yang lebih tinggi. Yang ketiga, juga bersinergi untuk mempromosikan sekolah,”.
Kepala Sekolah berharap, alumni SMP Alkautsar akan terus maju dan terjaga silaturahminya. Mengutip sastrawan Rusia Tolstoy, ia menyampaikan tiga pertanyaan retorik.
“Kapan waktu yang paling berharga? Siapa orang yang paling penting? Dan hal terpenting apa yang harus dilakukan? Waktu terbaik adalah sekarang, orang terpenting adalah yang bersama kita, adapun hal yang paling penting adalah kepedulian,”.
SMP Alkautsar telah mencapai hampir ribuan alumni dari tahun 90an hingga saat ini. Ke depan kepengurusan ikatan alumni diharapkan terbentuk disetiap tahunnya agar silaturahmi tetap terjaga.